Kamis, 28 Agustus 2014

6 Macam Penyakit Yang Disebabkan Oleh Tidur Mendengkur

6 macam penyakit yang disebabkan oleh mendengkur. Setelah kita mengulas tentang penyakit yang bisa dideteksi lewat mata marilah kita lanjutkan pembahasan tentang kesehatan alami kali ini tentang bahaya mendengkur.

Mendengkur merupakan suara yang keluar pada saat sedang tidur, kebanyakan orang beranggapan bahwa mendengkur menandakan bahwa seseorang sedang tertidur nyenyak. Ketika tertidur nyenyak kita menarik dan menghembuskan nafas, otot dalam saluran udara akan semakin menyempit, lidah akan bergerak ke belakang mulut menuju saluran aliran udara dan bergetar berlawanan dengan langit-langit mulut yang lunak dan anak lidah. 

Semakin nyenyak kita tertidur maka otot-otot akan semakin rileks, dan pada kondisi ini tubuh kita akan berusaha lebih keras untuk menghirup udara, saat itulah terjadinya kondisi ngorok atau mendengkur.  Dalam istilah kedokteran mendengkur disebut Sleep Apnea apabila kondisi ini berlangsung cukup lama maka dapat berbagai penyakit seperti Hipertensi, penyakit jantung, stroke, dan bahkan pada kondisi tertentu mendengkur dapat menyebabkan kematian.



1.      Kerusakan pada otak
Orang yang mengalami gangguan tidur akibat mendengkur dapat beresiko mengalami kerusakan permanen pada otak. Kerusakan ini terjadi pada bagian otak untuk mengontrol ingatan, tekanan darah, dan emosi.

2.      Mengalami depresi
Seorang yang mengalami gangguan tidur dapat menyebabkan penderita penyakit depresi, hal ini berdasarkan riset para ahli yang telah melakukan penelitian.

3.      Diabetes
Gangguan tidur atau yang disebut dengan sleep apnea juga dapat mengganggu metabolisme yang ada dalam tubuh sehingga tubuh tidak dapat mentoleransi glukosa dan juga resisten terhadap insulin. Diabetes tipe 2 dikenal sebagai salah satu penyebab utama kematian, hal ini terjadi karena tubuh tidak dapat memanfaatkan insulin dengan efektif.

4.      Penyakit jantung
Seseorang yang mengalami gangguan tidur atau mendengkur dan tidak ada perawatan  maka kemungkinan besar orang tersebut sangat berisiko terkena penyakit jantung. Mendengkur diketahui meningkatkan denyut
jantung yang tidak beraturan pada seseorang yang pada akhirnya menyebabkan orang tersebut menderita penyakit jantung koroner, dan penyakit jantung kongestif.

5.      Stroke
Gangguan tidur (sleep apnea) karena mendengkur mengakibatkan terjadinya peningkatan kekentalan darah pada penderita dan pada akhirnya dapat meningkatkan resiko seseorang terkena stroke.

6.      Hypertensi
Berdasarkan dari penelitian para ahli, kondisi mendengkur (sleepapnea) adalah pemicu penyakit darah tinggi pada seseorang, semakin besar gangguan tidur (sleep apnea) pada seseorang maka akan semakin berat juga tekanan darah pada orang tersebut.

Akan tetapi meskipun mendengkur dapat mengakibatkan berbagai masalah pada penderitanya, namun mendengkur ternyata ada manfaatnya bagi beberapa orang, yaitu untuk pembakaran kalori yang lebih besar. Berdasarkan penelitian dari sebuah universitas di California, Amerika Serikat. Para peneliti mengatakan bahwa orang yang mendengkur secara teratur dapat membakar kalori sebesar 2000 kalori dalam satu hari, sedangkan orang yang mendengkur sekali-sekali dapat membakar kaloridalam tubuh sebesar 1626 kalori per hari.
Saya rasa inilah artikel 6 Macam Penyakit Yang disebabkan Tidur Mendengkur ini semoga ada manfaatnya. Terima kasih sudah membaca artikel di atas nanti saya akan share Sebab-sebab atau Penyebab Tidur Mendengkur. Terima kasih

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : 6 Macam Penyakit Yang Disebabkan Oleh Tidur Mendengkur